Get In Touch

PT Bandung Daya Sentosa (PERSERODA) didirikan dengan peraturan Bupati No. 11 Tahun 2022. Pemegang saham perusahaan adalah Pemerintah Kabupaten Bandung sebesar 75% dan Mitra sebesar 25%.

Contacts

Location
Gedung Baznas Lantai 3, Jl. Gading Tutuka km 17 Soreang, Kab. Bandung - Jawa Barat
Phone
0811-1112-1305

Follow us

News

NEWS

Kolaborasi PT Bandung Daya Sentosa dan Yayasan Jarkom Kembangkan Usaha Masyarakat Kabupaten Bandung

PT Bandung Daya Sentosa (BDS) dan Yayasan Jarkom Pembangunan Desa (YJPD) menjalin kerjasama untuk mengembangkan potensi usaha masyarakat di Kabupaten Bandung. Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang dilakukan oleh kedua belah pihak pada tanggal 15 November 2023 di Kabupaten Bandung.

Kerjasama ini bertujuan untuk menggali potensi usaha masyarakat Kabupaten Bandung dengan menjajaki kerjasama usaha yang dimulai dalam cakupan wilayah Kabupaten Bandung. Kerjasama ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bandung melalui pengembangan usaha-usaha yang dimiliki oleh masyarakat.

Selain disaksikan oleh jajaran Komisaris dan Direksi PT Bandung Daya Sentosa dan pihak Jarkom, acara penandatanganan ini juga dihadiri langsung oleh perwakilan dari Bank BPR Kerta Raharja.

Kerjasama ini dilakukakan sebagai upaya mewujudkan visi bersama, yaitu untuk mengembangkan potensi usaha masyarakat Kabupaten Bandung dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Informasi lainnya : https://www.instagram.com/bandungdayasentosa?igsh=MjJ1ZzNzNjRxeHlz&utm_source=qr